
Setelah sukses menyemarakan Gearsland di tahun 2019, tahun ini Gearsland 2022 hadir secara offline di Melodia Musik Pondok Indah pada 21 hingga 23 Maret 2022. Dengan dukungan penuh dari para tenant serta musisi ternama, Melodia Musik dengan bangga mempersembahkan kembali pameran gear lokal setelah mengalami vakum selama pandemi Covid-19.
Para pecinta musik begitu antusias dengan hadirnya kembali Gearsland 2022 tentunya dengan protokol kesehatan yang ketat, apalagi untuk mereka yang rindu berbelanja secara langsung sambil demo berbagai instrumen musik. Kehadiran Gearsland 2022 tahun ini memberi semangat baru bagi para pelaku bisnis gear lokal untuk berinovasi, menunjukan karya dan menjual produk-produknya mulai dari pickups gitar, strap gitar, stick drum, gitar elektrik, gitar akustik, gigbags dan berbagai perlengkapan musik lainnya. Sebanyak 8 tenant hadir di Gearsland 2022, diantaranya Iro Batik Strap, Sjuman Instruments, Ganee Pickups, Deedice Drumstick, Checkered, FMpedals, Radix Guitar dan RB Gitar & Harp.
Gearsland 2022 kali juga tambah seru dengan adanya Drum Clinic oleh Boni Eko Lalahuta dan KAY PROJECT (Kenan Loui, Ade Avery, Yandi) di tanggal 22 Maret 2022. Lanjut pada 23 Maret 2022, Gearsland 2022 menghadirkan Drum Clinic oleh Gilang NR dan live performance oleh murid-murid berbakat dari Music School of Indonesia.
Sampai jumpa di Gearsland tahun berikutnya!
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.